Tuesday, 10 April 2012

Bagaimana Cara Membeli atau Memilih Laptop yang Baik?


Laptop adalah barang primer yang digunakan sehari-hari untuk keperluan bisnis maupun untuk keperluan sekolah. Jika anda belum memiliki laptop dan berencana akan membelinya, anda pasti akan kebingungan laptop seperti apa yang sesuai dengan kebutuhan dan selera anda, mengingat jenis-jenis laptop sangatlah banyak. Laptop juga memiliki banya ukuran dari merek yang berbeda-beda. Berikut akan saya jelaskan lima langkah cermat dalam memilih sebuah laptop.

1. Pertimbangkan fungsi laptop sesuai kebutuhan anda yang sekiranya dapat memenuhi kebutuhan anda. Jika anda belum pernah memiliki laptop, maka membeli laptop adalah ide terbaik dibandingkan dengan sebuah desktop (komputer biasa). Berikut adalah beberapa kelebihan laptop:
- Anda dapat membawa laptop kemanapun anda pergi, bahkan ke luar negeri asalkan anda tidak lupa membawa charger.
- Harga laptop sekarang lebih terjangkau dan lebih kompetitif.
- Laptop dapat melakukan apa yang dapat dilakukan desktop.
- Anda dapat menghemat ruang dan mudah untuk diletakkan dimana saja.

Tetapi selain kelebihan tersebut, laptop juga memiliki sisi negatif:
- Laptop dapat dengan mudah dicuri
- Beberapa laptop memiliki baterry yang tidak bertahan lama sehingga carger adalah barang yang sangat penting untuk selalu dibawa
- Masa pakai laptop lebih pendek dari desktop
- Jika penggunaan anda khusus (penggunaan lama dan non stop) maka setidaknya anda akan mengganti laptop paling cepat 2 tahun sekali, mengingat komponen-komponen yang terkandung didalamnya berukuran kecil dan susah diganti.

2. Perhitungkan anggaran anda. Sangat penting untuk menghitung seberapa besar anggaran anda untuk membeli laptop, jangan sampai anda terpengaruh rayuan sales untuk membeli laptop yang melebihi kemampuan anggaran anda. Ada banyak macam laptop yang tidak perlu mengupgrade sesuatu untuk jangka waktu tertentu jadi anda tetap bisa menggunakannya sesuai keperluan anda. Putuskan aspek-aspek yang sesuai dengan kebutuhan anda sehingga dikemudian hari anda tidak perlu mengupgradenya.
- Jika kebutuhan anda hanyalah mengetik, mengirim email, dan sekedar browsing internet maka sebuah netbook (laptop mini) akan dapat memenuhi kebutuhan anda atau sebuah laptop yang mempunyai spesifikasi standar sehingga harganya pun lebih murah namun pastikan laptop tersebut memiliki garansi paling tidak 1 tahun.
- Jika kebutuhan anda lebih tinggi seperti bermain game online, design, ataupun webmaster, anda harus menyiapkan anggaran yang lebih besar untuk mendapatkan grafis gambar yang lebih baik.

3. Pertimbangkan sistem operasi (OS) apa yang anda inginkan? Linux, Mac, atau Windows. Ini benar-benar tergantung dari kemampuan pengetahuan anda dalam bidang komputer dan juga mempengaruhi budget karena beberapa OS seperti Mac memiliki harga yang lebih mahal. Berikut beberapa hal yang harus dipertimbangkan:
- Pilihlah OS yang anda ketahui dan telah familiar (kecuali anda ingin mencoba sesuatu yang baru). Jika anda telah terbiasa dengan satu OS, maka itu akan jauh lebih mempermudah anda daripada mencoba sesuatu yang baru mengingat setiap OS mempunyai cara pengoperasian yang berbeda.
- Jika anda tidak puas dengan salah satu OS, pilihlah OS yang lain. Mungkin ada beberapa program yang tidak dapat anda gunakan di salah satu OS sehingga anda perlu mencari OS yang cocok untuk program tersebut. Pilihlah OS yang tepat dengan program tersebut dan juga program-program lainnya agar anda tidak menyesal berganti OS.
- Jika anda tidak berpengalaman di bidang komputer, pilihlah OS yang umum digunakan oleh teman-teman, keluarga atau rekan kerja agar disaat anda membutuhkan bantuan mereka dengan gampang dapat membantu anda.
- Cobalah ketiga OS tersebut dengan cara mencoba laptop teman, manakah yang paling cocok untuk kebutuhan dan kemampuan anda.

Berikut sedikit penjelasan tentang ketiga OS tersebut:
- Linux. Beberapa laptop dapat menjalankan Linux secara pre-instal. Jadi sebelum anda memutuskan untuk menggunakan Linux, anda dapat mencobanya terlebih dahulu di laptop tersebut tanpa meng-instalnya. Sebagian besar program-program yang dijalankan Linux bersifat gratis. Sebuah program bernama WINE memungkinkan anda dapat menjalankan program OS lain seperti Windows. Tetapi masalahnya adalah Linux tidak sepraktis Windows atau Mac karena pada dasarnya Linux diperuntukan pada orang-orang yang expert di bidang komputer seperti programer atau IT. Kelebihan lainnya Linux dapat dijalankan oleh berbagai macam merk laptop.
- Mac. Mac adalah OS khusus untuk laptop merk Aplpe yang terkenal memiliki harga yang relatif lebih mahal dari merk-merk lainnya. Tetapi kualitasnya sesuai dengan harganya. Mac terkenal karena tampilannya yang menawan dan cocok dengan device apple lainnya seperti iPhone, iPod, ataupun iPad. Mac juga memiliki gengsi yang lebih tinggi dari OS lainnya, selain harganya yang lebih mahal,  penggunaan Mac cenderung mudah. Tetapi kelemahannya beberapa aplikasi mengharuskan anda membayar untuk mendapatkannya, sehingga anda tidak dapat leluasa untuk memilih program-program yang anda perlukan. Jika anda memiliki dana lebih, maka dapat dipastikan Mac adalah OS terbaik untuk dibeli.
- Windows. Windows adalah OS yang paling umum dan banyak digunakan di dunia. OS ini milik Microsoft, raja software komputer. Harga terjangkau dan fitur yang sangat baik dan lengkap membuatnya sebagai OS terlaris saat ini. Hampir semua laptop kecuali Apple menggunakan sistem operasi ini, sehingga sangat familiar baik dikalangan pelajar, bisnisman, ataupun programer dan IT. Jika anda inginkan kemudahan, harga terjangkau, fitur lengkap, maka Windows adalah pilihan terbaik.

4. Carilah toko penjual laptop terbaik dan terpercaya di kota anda. Sebuah toko dikatakan baik jika ia terpercaya menjual barang asli dan tidak menipu serta karyawannya dapat senantiasa membantu anda dan menjawab apapun pertanyaan anda seputaran laptop. Berikut adalah beberapa ciri-ciri toko yang baik:
- Toko yang khusus menjual komputer dan perangkat komputer lainnya.
- Toko spesial yang khusus menjual salah satu brand komputer, seperti Apple Mac store atau semacamnya.
- Toko yang memiliki lisensi resmi dan menyediakan garansi resmi untuk laptop tersebut, bukan garansi dari toko. Misalnya, laptop toshiba yang memiliki garansi resmi dari toshiba.

5. Beberapa hal yang harus dihindari dalam membeli laptop. Ada banyak produk laptop terbaru, tidak semuanya bagus dan berikut beberapa hal yang harus anda hindari:
- Hindari membeli laptop bekas yang diperbaharui. Seperti yang dijelaskan diatas, usahakan membeli laptop yang mendapat garansi resmi dari brand produk tersebut, bukan garansi dari toko penjual. Karena laptop yang diperbaharui sangat rentan akan kerusakan karena umur laptop yang sudah lama ataupun laptop yang sempat rusak parah namun diperbaharui (bukan benar-benar laptop baru).
- Usahakan tidak membeli laptop yang didiskon ataupun berdalih harga promo. Jika sebuah barang sampai didiskon, maka kita patut tanda tanya. Apakah barang tersebut tidak laku karna kualitasnya yang buruk, atau barang tersebut tidak memenuhi standar yang ada.
- Jangan mau menerima barang yang didisplay/dipajang. Mintalah barang yang baru dan disegel di dus'nya, sehingga terhindar dari kerusakan-kerusakan saat barang tersebut dipajang di toko.

-

No comments:

Post a Comment